Positif! 13,98 Juta Wisatawan Mancanegara Datang ke Indonesia

Dwi Narto
Turis asing banyak yang datang ke Indonesia sepanjang 2025. (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana mengklaim sepanjang 2025, sektor pariwisata Indonesia mencatat kinerja solid. Kabar baik ini tentu membawa dampak positif untuk perekonomian Indonesia.

Menurut Menpar Widiyanti, kunjungan wisatawan mancanegara mencapai 13,98 juta pada periode Januari–November 2025 dan diproyeksikan menyentuh 15,34 juta kunjungan pada akhir Desember. Capaian ini melampaui target batas atas sebesar 15 juta kunjungan.

Lalu, rerata pengeluaran per kunjungan wisatawan internasional meningkat menjadi 1.259 dolar AS pada tiga kuartal pertama 2025. Menurutnya ini melampaui target 1.220 dolar AS. Dampaknya, penerimaan devisa pariwisata tercatat sebesar 13,82 miliar dolar AS dan diproyeksikan menembus 18,53 miliar dolar AS pada akhir tahun.

Lebih lanjut Widiyanti mengatakan sektor pariwisata juga menjadi motor penciptaan lapangan kerja dengan menyerap 25,91 juta tenaga kerja per Agustus 2025 dan ditargetkan meningkat menjadi 26,53 juta pada 2026.

Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana. (Foto: Dok. Kemenpar)

Menteri Pariwisata juga secara transparan memaparkan posisi Indonesia di tingkat ASEAN. Widyanti mengklaim sisi jumlah kunjungan absolut pada periode Januari–November 2025, Indonesia menempati peringkat kelima.

Tantangan utama yang dihadapi antara lain tingginya brand awareness negara tetangga, seperti Thailand melalui diplomasi kuliner globalnya, serta kebijakan visa Indonesia yang relatif lebih ketat.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Nasional
27 hari lalu

Menpar Bantah Bali Sepi Turis: Wisatawan Mancanegara Tembus 6,8 Juta Orang

Nasional
27 hari lalu

Airlangga: Banyak Turis Malaysia Manfaatkan Whoosh untuk Belanja di Bandung

NTB
2 bulan lalu

Todong Turis Hungaria di Jalur Wisata Pantai Pink Lombok Timur, 2 Begal Sadis Ditangkap

Belanja
24 hari lalu

Wacana Work From Mall Disambut Baik Pekerja Jakarta, Alasannya Mengejutkan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal