JAKARTA, iNews.id - Selama masa pandemi Covid-19, sektor pariwisata mengalami dampak signifikan. Kini, dalam rangka mengembalikan kepercayaan wisatawan untuk berwisata, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melaunching Skema Sertifikasi Pariwisata Cleanliness, Health, Safety and Environment Sustainability (CHSE).
Kepala Badan Standarisasi Nasional, Kukuh S Achmad mengatakan, program ini didukung dengan penerapan sertifikasi CHSE bagi para pelaku usaha. Diharapkan, launching ini dapat meningkatkan taraf kepercayaan masyarakat dan kualitas sektor pariwisata atas kebersihan, kesehatan, keselamatan dan kelestarian lingkungan di masa pandemi Covid-19.
"Dalam jangka panjang program ini diyakini dapat memulihkan dan mentranformasi industri pariwisata dan ekonomi kreatif dalam menghadapi pandemi Covid-19," kata Kukuh, dalam acara Launching SNI Skema Akrediatsi dan Skema Sertifikasi Sektor Pariwisata CHSE, Sabtu (4/12/2021).
Lebih lanjut, dalam upaya menjamin penerapan konsistensi sertifikasi CHSE dan menjamin kompetensi lembaga, maka Badan Standarisasi Nasional (BSN) dan Komite Akreditasi Nasional (KAN) memberikan dukungan kepada Kemenparekraf.