Sandiaga Uno Berharap Golden Visa Bisa Datangkan Turis Berkualitas dan Tingkatkan Investasi

Novie Fauziah
Sandiaga Uno berharap golden visa dapat mendatangkan turis berkualitas (Foto: Kemenparekraf)

Sandiaga juga menyebut, dengan adanya golden visa ini akan menghasilkan turis-turis yang berkualitas. Kehadiran mereka di sini nantinya akan menghasilkan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi untuk mencapai target kita menjadi Indonesia maju. 

"Turis yang berkualitas ini nanti detailnya akan disampaikan tapi mereka harus memenuhi beberapa persyaratan, terutama juga dari segi investasi, kemampuan dia, prestasi dia berkaitan dengan capaian-capaian riset dan teknologi dan bisnis yang akan dimulai di Indonesia," katanya.

Sebelumnya Sandiaga mengungkapkan, pemerintah tengah menyiapkan aturan terkait Golden Visa. Aturan terkait dan implementasi bisa diluncurkan dalam waktu dekat.

Dikatakan, golden visa memiliki jangka waktu dari 5 hingga 10 tahun dinilai bisa menarik wisatawan berkualitas ke Indonesia, seperti digital nomad ataupun digital entrepreneur. Saat ini, pemerintah disebut tengah menyiapkan payung hukum golden visa melalui Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
8 hari lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
8 hari lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
13 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal