IGF 2024 merupakan festival game terintegrasi yang menghadirkan exhibition dari berbagai perusahaan gim lokal dan internasional, mempertemukan brand dan pengguna gim secara langsung.
Mengusung tema Accelerate Indonesia’s Gaming, event ini akan menjadi titik tolak bagi perkembangan lebih lanjut dari sektor game tanah air, dengan fokus pada upaya untuk memanfaatkan dan mengimplementasikan Peraturan Pemerintah (Perpres) Nomor 19 Tahun 2024 tentang Pengembangan Ekosistem Digital Nasional.
Acara ini turut melibatkan dan didukung berbagai pihak dari berbagai lintas industri di antaranya, Kemenperin, Kemendikbud Ristek, AGI, AVGI, PBESI, BCA, GoPay, Spiva, Honda, CBN Fiber dan V2 Indonesia.
Dukungan penuh ini menunjukan sinergi yang kuat untuk mensukseskan perkembangan industri game di Indonesia. Selain itu, Festival ini akan diikuti oleh puluhan perusahaan gim lokal dan internasional, seperti Riot Games, Garena, hingga Moonton.
"Kami optimis dengan peluang yang dihadirkan serta berbagai rangkaian kegiatan menarik dapat memanjakan seluruh pecinta game di Indonesia serta mendorong pengembangan sektor game di dalam negeri, memperkuat ekosistem digital, dan mengatur berbagai aspek yang terkait dengan investasi, pengembangan produk lokal, serta peluang ekspor konten kreatif," tambah Project Manager IGF, Edward Arifin.