Surga Tersembunyi di Bogor, Menakjubkan Ada Pemandangan Indah dengan Suasana seperti di Eropa

Vien Dimyati
Surga tersembunyi di Bogor (Instagram@edesorhills)

3. Nicole’s River Park

Satu lagi surga tersembunyi di Bogor yang bisa dikunjungi adalah Nicole’s River Park. Tempat wisata ini menawarkan aktivitas menarik untuk orang dewasa maupun anak-anak. Nicoles River Park Puncak menyajikan beragam spot Instagramable. Setiap spot memiliki tema dan konsep yang berbeda, mulai dari nuansa di Negeri Gingseng Korea, Castle, rumah terbalik, dan lainnya. Lokasi ini juga terkenal dengan bangunan replika dari berbagai negara. Lokasi Nicoles River Park berada di Jalan Raya Puncak – Cianjur No.57, Cipayung Datar, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Menuju kawasan ini Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua atau empat.

4. Edensor Hill

Kali ini, jika Anda ingin menikmati suasana Eropa, bisa juga dilakukan di Bogor. Anda tinggal singgah ke Edensor Hill. Kafe bernuansa alam ini memiliki panorama sangat eksotis. Dekorasinya bernuansa Eropa, sehingga dapat diabadikan untuk menghiasi feed Instagram. Lokasi Edensor Hill berada di Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor.

5. Taman Sakura Kebun Raya Cibodas

Liburan ke Bogor singgah ke Kebun Raya Cibodas menjadi destinasi yang wajib dikunjungi. Namun, ketika di Cibodas, Anda harus menjelajahi Taman Sakura. Ya, Anda bisa menjelajahi taman ini sambil menikmati keindahan bunga sakura seperti Jepang. Jangan lewatkan untuk melakukan swafoto. Taman Sakura Kebun Raya Cibodas ini berlokasi di Jalan Taman Cibodas, Sindangjaya, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Itulah deretan surga tersembunyi di Bogor yang harus dijelajahi saat akhir pekan atau liburan. Jangan lewatkan mengajak keluarga untuk memilih destinasi impian. Selamat berkunjung.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
1 hari lalu

5 Alasan Dubai Wajib Didatangi, Wisatawan Indonesia Approved!

Destinasi
6 hari lalu

Planetarium Jakarta Diserbu Pengunjung di Akhir Masa Libur Tahun Baru 2026

Megapolitan
11 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Destinasi
13 hari lalu

4.200 Orang Padati Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta Hari Ini, Banyak Bule Juga!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal