Dalam kegiatan 'Press Tour & Seminar Series: Bandung, Kuningan & Cirebon' para anggota Forum Wartawan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Forwaparekraf) berkesempatan mengunjungi Desa Wisata Cibuntu.
"Kenapa kami pilih Desa Wisata Cibuntu, karena Desa Wisata ini telah menerapkan protokol kesehatan yang baik, kondisinya sebagai kawasan wisata luar ruang, sehingga punya risiko penyebaran Covid-19 yang rendah. Kami siap menerima kehadiran wisatawan dari berbagai tempat karena sudah terjamin kualitasnya dan telah diakui di Indonesia maupun Asia Tenggara," kata Ketua Forwaparekraf, Johan Sompotan.
Untuk menuju lokasi Desa Wisata Cibuntu, wisatawan dari Cirebon, bisa melalui rute Sumber (Plangon) – Mandirancan – Paniis – Cibuntu yang berjarak sekitar 30 km atau bisa ditempuh dengan waktu 2-3 jam.