Terpikat Keindahan Banana Island di Lampung, Spot Eksotis Melihat Lumba-Lumba

Vien Dimyati
Keindahan Banana Island di Lampung (Foto : Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Pulau bernama Banana Island (Pulau Pisang) yang ada di Lampung ini terlihat cantik dan bersih. Pemandangan bawah lautnya juga menawan.

Di sepanjang pantai, Anda akan melihat deretan pohon kelapa yang melambai, dikelilingi pegunungan serta pulau-pulau indah. Pulau dengan laut yang cantik ini menawarkan kehidupan lumba-lumba di perairan lepas.

"Jika beruntung, Anda dapat melihat kawanan lumba-lumba yang sedang berenang di sekitar pantai. Hal ini membuktikan bahwa Pulau Pisang masih sangat alami dengan ekosistem darat dan lautnya yang masih terjaga. Bagi Anda yang butuh vitamin sea, mungkin Pulau Pisang bisa dijadikan list kunjungan ke depannya. Referensi foto: @kumoykusam, @fransnatanaell, @putri.lailawati, @tonggihsdngn_ dan @samsu.humas," tulis Instagram @indoflashlight, dikutip Senin (22/7/2019).

Pulau yang terletak di Kecamatan Pulau Pisang, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung ini dihuni kurang lebih 915 jiwa dari enam pekon (sebutan desa). Bagian barat dan selatan pulau ini berbatasan langsung sengan Samudera Hindia, sedangkan bagian utara dan timur berbatasan dengan Pulau Sumatera.

Selain bisa melihat kawanan lumba-lumba, Pulau Pisang menyuguhkan keindahan pantai yang menakjubkan. Pasir pantainya putih dan bersih. Selain keindahannya yang memesona, pulau ini juga memiliki beberapa spot wisata lain. Spot yang sering dikunjungi adalah Pantai Dermaga. Pantai ini terletak di Pekon Pasar. Spot ini memiliki ciri khas yang tidak akan ditemukan di tempat lain, yaitu adanya tiang-tiang beton sisa bangunan dermaga yang rusak tergerus ombak.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
2 bulan lalu

Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah

Destinasi
3 bulan lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
4 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
12 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal