Viral, Kolam Renang di Sumedang Punya Pemandangan di Atas Awan, seperti Ini Suasananya

Kiki Oktaliani
Keindahan Balong Geulis di Sumedang (Foto: Instagram@balonggeulis_official)

JAKARTA, iNews.id - Viral di Sumedang ada kolam renang yang memiliki pemandangan menakjubkan. Kolam renang ini letaknya berada di ketinggian 1.200 mdpl.

Dengan ketinggian tersebut, wisatawan akan merasakan nuansa berenang seperti di atas awan dengan suasana yang sejuk. Ya, kolam renang tersebut bernama Balong Geulis.

Penasaran, seperti apa keindahan kolam renang di atas awan ini? Berikut ulasannya dirangkum pada Senin (3/7/2023).

Viral Balong Geulis di Sumedang

Pesona alam Sumedang memang sungguh menawan. Keindahannya dapat dinikmati dari berbagai sudut yang kerap menjadikan tempat tersebut Instagramable. Balong Geulis adalah tempat wisata rekreasi berupa kolam renang yang menawarkan lanskap spektakuler bak di atas awan. Anda dapat menikmati suasana kabut dan hamparan awan tipis di sini. Berenang di sini pastinya akan jadi pengalaman tak terlupakan.

Kolam air ini dikelilingi pepohonan hijau yang rindang dan dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti tempat parkir, gazebo, dan area bermain anak. Nuansa alam yang asri dan udara sejuk membuat suasana di sekitar kolam terasa menyegarkan. Airnya yang jernih dan terawat dengan baik juga menjadikan Balong Geulis sebagai tempat yang cocok untuk berenang atau sekadar merendam kaki.

Selain itu, pemandangan di sekitar Balong geulis juga sangat indah. Terdapat hamparan sawah dan perbukitan hijau yang bisa dinikmati dari atas gazebo. Jika berkunjung pada pagi hari, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan matahari terbit di balik perbukitan. Keindahan alam yang ditawarkan oleh Balong geulis di Sumedang memang sangat memukau dan sayang untuk dilewatkan ketika sedang berada di daerah tersebut.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
8 hari lalu

Viral Pantai Kelingking Nusa Penida Dipasang Besi Lift Kaca, Netizen Murka!

Destinasi
26 hari lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Buletin
26 hari lalu

Calon Praja IPDN asal Ternate Meninggal Dunia Usai Apel, Sempat Mengeluh Lemas dan Pusing

Destinasi
27 hari lalu

Macau Kini Lebih Ramah Muslim, Ini Panduan Lengkap Liburan untuk Wisatawan Indonesia

Destinasi
30 hari lalu

Keindahan Pantai Kuyon, Surga Tersembunyi di Jawa Timur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news