Viral Pemandangan Alami Sungai Tretes Lamongan, Ternyata Menyimpan Fosil Batu Laut

Sri Lestari R
Pemandangan Sungai Tretes (Foto: YouTube Kuno Brono)

Awalnya, pemandian Tretes ini sangat ramai dan banyak orang mengunjunginya. Namun, berdasarkan pengakuan warga, pernah terjadi kasus pemerkosaan di wilayah sekitaran Tretes ini.

“Saya mendapatkan cerita dari warga, dulu ada pemerkosaan. Makanya tempat ini ditutup 2018, sejak kejadian itu,” kata pemilik channel youtube Kuno Brono, Jumat (20/8/2021).

Menurutnya, situs ini terlihat menyejukkan. Terlihat, ada beberapa pertemuan dua mata air dari dataran yang lebih tinggi. Kemudian, mempertemukannya di batu besar terbuat dari kerang. Bentuknya aneh dari fosil laut. Sungainya ini terbagi menjadi 4 aliran air cukup deras.

Memang, air di sini dimanfaatkan untuk kegiatan mandi dan wudhu. Hal itu dikarenakan air di sini masih sangat bersih dan sejuk, dilindungi beberapa pohon bambu.

"Pemandangannya di sini indah bener. Masih alami," katanya.

Aliran air juga terlihat masih panjang, sebenarnya jika ditelusuri akan sangat mumpuni untuk melakukan pemancingan. Sebab, masih ada beberapa ikan sungai (bathul) yang mendiami air tersebut.

Ternyata, bukan hanya itu, ada gua tersembunyi di bawah pepohonan rindang. Namun, pemilik channel Youtube Kuno Brono mengaku tidak berani untuk menelusuri lebih lanjut, demi keselamatan dirinya sendiri.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
1 hari lalu

Bangga! Labuan Bajo Masuk Daftar Destinasi Terbaik Asia 2026

Nasional
9 hari lalu

3 Jalur Alternatif ke Lamongan supaya Perjalanan Nyaman

Destinasi
10 hari lalu

Viral Pantai Kelingking Nusa Penida Dipasang Besi Lift Kaca, Netizen Murka!

Destinasi
28 hari lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
29 hari lalu

Macau Kini Lebih Ramah Muslim, Ini Panduan Lengkap Liburan untuk Wisatawan Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal