Viral Penumpang Pesawat Terbang di 2024 dan Mendarat di 2023, Netizen: The Real ke Masa Lalu!

Wiwie Heryani
Viral Penumpang Pesawat Terbang di 2024 dan Mendarat di 2023 (Foto: X)

JAKARTA, iNews.id - Pergantian malam tahun baru menjadi momen paling ditunggu masyarakat dunia. Namun, ada saja hal unik yang terjadi saat masyarakat menghabiskan momen tersebut.

Ya, perlu diketahui, perayaan malam tahun baru telah berlangsung di berbagai penjuru dunia. Semua orang biasanya menikmati momen ini dalam sekali setahun. Namun, baru-baru ini viral para penumpang pesawat justru merayakan momen pergantian tahun baru selama dua kali. 

Hal ini lantaran adanya perbedaan waktu antara negara tujuan dengan negara asal mereka terbang. Dalam postingan yang belakangan viral di media sosial itu, para penumpang pesawat All Nippon Airways  NH106 tersebut diketahui take off di bandara Haneda Tokyo Senin, (1/1/2024), tepatnya pada pukul 01.06 pagi.

Pesawat tersebut kemudian mendarat di salah satu bandara negara tujuan, yakni bandara internasional Los Angeles, Amerika Serikat, pada Minggu (31/12/2024), tepatnya sekitar pukul 5 sore. Bak mundur ke masa lalu, karena perbedaan waktu yang terpaut jauh itu, para penumpang pesawat tersebut secara tidak langsung jadi merayakan pergantian tahun sebanyak dua kali, yakni saat di negara asal dan saat sampai di negara tujuan.

"Perjalanan waktu mungkin dilakukan! Penumpang dalam penerbangan #NH106 lepas landas dari Tokyo pada tahun 2024 dan akan mendarat di Los Angeles pada tahun 2023 #BackToTheFuture," tulis akun X @filghtradar24, Senin, (1/1/2024).

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Megapolitan
16 jam lalu

Viral Karyawan Bawa Duit Rp450 Juta Pakai Motor Dicegat Rampok di Bekasi, Ini Kronologinya

Kuliner
1 hari lalu

Kronologi Lengkap Pelanggan Minum Cairan Pembersih, Restoran Minta Maaf!

Megapolitan
1 hari lalu

Viral Ormas dan Debt Collector Bentrok di Cengkareng Jakbar gegara Salah Paham

Seleb
2 hari lalu

Viral Al Ghazali Ziarah ke Makam Pahlawan HOS Tjokroaminoto, Ini Fotonya!

Nasional
2 hari lalu

Viral Didit Prabowo Salami Kakak Marsinah hingga Membungkuk, Ini Fotonya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal