Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo: ASEAN Jadi Mitra Penting untuk Investasi dan Pengembangan Parekraf 

Syifa Fauziah
Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo Sebut ASEAN Jadi Mitra Penting di Sektor Parekraf (Foto: iNews.id/ Syifa)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf/Wabaparekraf), Angela Tanoesoedibjo, berkesempatan menjadi pembicara dalam event Web Summit Data Secure AI 2023. Adapun tema yang diangkat adalah Building Secure, Trusted & Competitive Intelegent Nation.

Dalam kesempatan tersebut, Wamenparekraf Angela memberi apresiasi kepada ABDI atau Asosiasi Big Data & AI sebagai penyelenggara acara. 

"Setelah sukses pada Presidency G20 di tahun 2022 lalu, tahun ini Indonesia kembali memegang posisi penting di forum internasional sebagai ketua ASEAN,” ujar Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo saat menjadi pembicara di Web Summit Data Secure AI 2023, Kamis (9/3/2023).

Di event hari kedua ini, Angela membahas terkait sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Dia melihat dari kacamata sektor ekonomi kreatif, ASEAN memiliki potensi pangsa pasar besar bagi Indonesia.

“ASEAN memiliki potensi pangsa pasar yang besar dengan jumlah penduduk lebih dari 650 juta serta sekaligus merupakan mitra penting untuk pengembangan investasi dan ekosistem sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” ujarnya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
26 hari lalu

Tinjau Tapanuli Utara, Angela Tanoesoedibjo Dorong Segenap Kader Bantu Proses Pemulihan Korban Bencana Sumatra

Nasional
26 hari lalu

Ringankan Beban di Titik Terparah Banjir Taput, Angela Tanoesoedibjo Disambut Hangat Warga

Nasional
26 hari lalu

MNC Peduli Salurkan Bahan Pokok hingga Pakaian untuk Korban Banjir di Taput

Nasional
28 hari lalu

Ferry Kurnia Hadiri Doa Bersama HUT ke-61 Golkar, Sampaikan Pesan Hormat Ketum Partai Perindo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal