LANGKAWI, iNews.id - Pesona keindahan alam yang ada di Malaysia memang dikenal menakjubkan. Terutama jika Anda singgah ke Pantai Cenang di Langkawi, di sini wisatawan dapat menikmati alam hingga berburu kuliner seafood yang lezat.
Jalan-jalan ke Pantai Cenang, di Pulau Langkawi, yang terletak dalam negara bagian Kedah Darul Aman, Malaysia, kurang lengkap jika tak mencicipi kuliner seafoodnya. Memang, makanan khas dan populer di sini adalah yang berasal dari laut, mengingat letak wilayahnya di sekitar pantai.
"Apabila ke Pulau Langkawi, tidak sah jika tidak mencoba seafoodnya karena hasil tangkapan lautnya segar dan harganya terjangkau," Haryanti, TM Jakarta Liason Officer kepada MNC Portal dalam Fam Trip Travel Bubble Langkawi, Jumat (4/3/2022).
Salah satu seafood yang jadi pilihan menarik adalah ikan siakap alias kakap putih. Seperti yang disajikan di restoran Berapi Ikan Bakar Seafood.