MasterChef Indonesia Season 9 Masuki Grand Final, Siapa yang Berhasil Bawa Pulang Piala?

Siska Permata Sari
MasterChef Indonesia season 9 memasuki babak grand final (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Welcome to Grand Final MasterChef Indonesia Season 9! Setelah perjuangan panjang di Galery MasterChef Indonesia, Cheryl dan Palitho akan berduel untuk memperebutkan piala MasterChef Indonesia Season 9. Kedua peserta yang tersisa harus bisa menyelesaikan tantangan terakhir dengan sempurna agar bisa membawa pulang piala kemenangan.

“Hari yang kutunggu-tunggu akhirnya datang juga. Aku dan Palitho ada di Grand Final, and I would do my best because the end is very near.” Cheryl menceritakan bagaimana dia sangat excited bisa berada di Grand Final.

Senada dengan Cheryl, Palitho pun juga sangat senang bisa berada di Grand Final dengan Cheryl. “Jalan di galeri saat ini sangat-sangat berbeda, ada rasa bangga karena this is Grand Final and I’m sharing this moment with Cheryl.”

Untuk bisa membawa pulang piala, mereka harus menghadapi empat tantangan di galeri kali ini. Sebelum memulai tantangan, Chef Juna memberikan selamat kepada dua grand finalis yang berhasil menaklukkan tantangan-tantangan sebelumnya dengan sangat baik.

“Welcome to the Grand Final MasterChef Indonesia season 9. There we got Cheryl and Palitho, kalian berada di posisi puncak the grand final, karena kalian telah melewati berbagai macam tantangan. So congratulations! Here we go," ujar Chef Juna.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Film
2 bulan lalu

Cut Syifa Jadi Chef di Sinetron Cinta Sepenuh Jiwa, Tonton di RCTI!

Seleb
3 bulan lalu

Selamat! Kiki MasterChef Umumkan Segera Menikah, Calon Istri Disorot

Kuliner
4 bulan lalu

Siap Bersaing di Galeri MasterChef Indonesia? Ikuti Audisinya Sekarang!

Seleb
5 bulan lalu

Selamat! Fajar dan Zahra MasterChef Indonesia Resmi Menikah

Seleb
5 bulan lalu

Fajar Pemenang MasterChef Indonesia Segera Nikahi Zahra, Kapan?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal