3. Tempat Wisata Kuliner di Makassar Pallu Basa Serigala
Pallubasa adalah makanan tradisional Makassar, Sulawesi Selatan. Seperti Coto Mangkasara, Pallubasa juga terbuat dari jeroan sapi atau kerbau. Proses memasaknya pun hampir sama dengan Coto Makassar, yaitu direbus dalam waktu lama.
Untuk mencicipi Pallu basa paling lezat di Makassar, Anda harus mengunjungi tempat wisata kuliner yang satu ini, yaitu Pallu Basa Serigala. Ciri khas Pallu Basa di tempat ini yaitu, cara pengolahan daging sapinya.
Kemudian, kuahnya berwarna kecoklatan dan kental. Rasanya mirip dengan rendang isian kuning telur yang diceplok. Anda bisa mengunjungi Jalan Serigala XIV, Mamajang Dalam, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar untuk mencicipi Pallu Basa enak ini.