Viral Mi Tek-Tek Kuah Matcha di Bandung, Netizen Muak! 

Muhammad Sukardi
Viral menu mi tek-tek kuah matcha dijual di Bandung. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Tren matcha semakin aneh belakangan ini. Jika Anda kira matcha hanya hidangan minuman, di Bandung ada menu mi tek-tek kuah matcha. 

Hidangan mi tek-tek kuah matcha ini pun auto viral di media sosial. Banyak netizen terkejut dengan anehnya menu itu, beberapa menyangka itu hanya konten supaya bisa menarik perhatian publik. 

Akun Instagram @ban*** yang membagikan konten video mi tek-tek kuah matcha. Di video viral itu, diperlihatkan proses membuat makanan aneh tersebut. 

Diketahui kalau matcha yang dipakai untuk menu ini adalah matcha asli, bukan bubuk instan murahan, dan diaduk pakai chasen, yakni alat pengaduk teh khas Jepang. 

Proses ini dipercaya bikin rasa matcha lebih halus dan tercampur sempurna ke dalam kuah mi. Jadi, walaupun warnanya hijau mencolok, rasa gurih mi tidak terganggu. 

Kuah hijau kental dituangkan langsung ke atas mie rebus yang lagi dimasak dengan topping seperti telur, kol, wortel, hingga bakso. Visualnya? Super Instagrammable dan bikin semua orang nanya, 'Ini enak nggak sih?'

Satu porsi mie tek-tek kuah matcha ini dihargai Rp25.000. Dengan harga segitu, Anda sudah bisa mendapatkan topping melimpah dan pengalaman makan yang tidak biasa. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
11 jam lalu

24 Tahun Berkarya, Baim Wong Raih Lifetime Achievement Award!

Seleb
11 jam lalu

Pesan Haru Beby Prisillia yang Rindu Onad: Babe, I Miss You

Seleb
12 jam lalu

Sidang Cerai Lanjutan Marissa Anita dan Andrew Trigg Dijadwalkan 26 November 2025

Seleb
12 jam lalu

Prilly Latuconsina Bantah Badannya Semakin Kurus gegara Sakit: Aku Sehat! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal