4 BUMN Siap IPO Tahun Ini, 2 di Antaranya Anak Usaha Pertamina

Selain itu, PHE juga memiliki anak perusahaan afiliasi yaitu, PT Arun NGL dan Natuna-2 BV; 1 perusahaan perusahaan joint venture atau patungan di Malaysia.
Bahkan, memiliki saham di sejumlah perusahaan patungan yaitu PT Donggi Senoro LNG, PT PDSI, PT Pertagas Niaga, PT Pertamina Hulu Indonesia, PT Pertamina Mahakam, PT Pertamina Drilling Company dan PT Pertamina Geothermal Energi Lawu.
3. PalmCo
PalmCo merupakan subholding milik Holding Perkebunan Nusantara atau PTPN III. Perusahaan dibentuk untuk fokus di sektor kelapa sawit.
Rencana perusahaan mencatatkan sahamnya di pasar modal Tanah Air untuk mendapatkan value creation tertinggi yang berasal dari konversi karet ke kelapa sawit.
PTPN saat ini memiliki lahan sawit seluas 500.000 hektar (ha). Perusahaan kemudian bakal mengkonversi 200.000 ha lahan karet menjadi kelapa sawit. Lahan tersebut kemudian dikonsolidasikan ke PalmCo.