Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : CEO Reddit Steve Huffman Resmi Jadi Miliarder usai 20 Tahun Bangun Perusahaan 
Advertisement . Scroll to see content

Ace Hardware Bakal Bagi-bagi Dividen Rp572,9 Miliar

Jumat, 07 Juni 2024 - 13:49:00 WIB
Ace Hardware Bakal Bagi-bagi Dividen Rp572,9 Miliar
Ace Hardware Indonesia akan bagi-bagi dividen (Foto: ilustrrasi/Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) akan membagikan dividen tunai senilai Rp572,9 miliar.  Hal itu diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta Barat, pada hari ini, Jumat (7/6/2024).

Dividen per lembar dipatok Rp33,5 per saham. Jumlah ini akan mengalir kepada pemegang 17 miliar saham yang beredar. Adapun porsi investor publik ACES mencapai 6,8 miliar atau setara 39,85 persen.

Manajemen belum menentukan jadwal cum date dan pembayaran dividen. Dengan acuan harga saham ACES sebesar Rp835 per saham, maka indikasi dividen yield ACES mencapai 4 persen.

Dana dividen ACES diambil dari laba bersih tahun buku 2023 yang mencapai Rp763,5 miliar. Realisasi itu tumbuh sekitar 14,9 persen yoy dibandingkan periode 2022 yang mencapai Rp664 miliar.

Ini berlangsung sejalan dengan pertumbuhan penjualan. Selama 2023, penjualan ACES meningkat 12,5 persen yoy menjadi Rp7,61 triliun, sementara tahun sebelumnya Rp6,76 triliun.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut