Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tolaram Group Borong 58,8 Juta Saham Amar Bank (AMAR), Nyaris Kuasai 71 Persen Kepemilikan
Advertisement . Scroll to see content

Amar Bank (AMAR) Akan Buyback Saham Sebesar Rp120 Miliar

Jumat, 26 Mei 2023 - 16:18:00 WIB
Amar Bank (AMAR) Akan Buyback Saham Sebesar Rp120 Miliar
PT Amar Bank Indonesia Tbk (AMAR) atau Amar Bank. (Foto: dok iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR) atau Amar Bank akan melakukan pembelian kembali (buyback) saham sebesar Rp120 miliar atau 2 persen dari modal ditempatkan dan disetor perseroan. 

Pengumuman mengenai rencana buyback saham tersebut disampaikan Amar Bank kepada pemegang saham pada Kamis (25/5/2023). 

Corporate Secretary Amar Bank, Gaby Diovani mengatakan, rencana pembelian kembali saham akan dilakukan dalam waktu paling lama 18 bulan sejak disetujuinya aksi korporasi tersebut.

"Pembelian Kembali Saham akan dilakukan dalam waktu paling lama 18 (delapan belas) bulan sejak disetujuinya Pembelian Kembali Saham Perseroan oleh RUPST yang direncanakan pada tanggal 20 Juni 2023," kata Gaby Diovanu, dalam keterbukaan informasi BEI, Jumat (26/5/2023), 

Sebagai bank digital yang melayani segmen ritel dan UMKM, AMAR membukukan peningkatan profitabilitas sebesar 491 persen pada kuartal I 2023. Dengan kenaikan ini, AMAR membukukan laba bersih Rp34,43 miliar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut