Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Lindungi Aset, KAI Daop 1 Jakarta Bongkar Bangunan Tak Berizin di Bogor
Advertisement . Scroll to see content

Arus Balik Idul Adha, 38.709 Penumpang Kereta Kembali ke Jakarta

Selasa, 18 Juni 2024 - 21:47:00 WIB
Arus Balik Idul Adha, 38.709 Penumpang Kereta Kembali ke Jakarta
KAI Daop 1 Jakarta mencatat sebanyak 38.709 penumpang kembali ke Jakarta dan daerah penyanggah ibu kota saat puncak arus balik Idul Adha, Selasa (18/6/2024). (Foto: Dok. KAI)
Advertisement . Scroll to see content

Sedangkan, volume penumpang naik berangsur kembali normal, namun demikian jika dibandingkan dengan hari-hari biasa masih tergolong tinggi.

Keberangkatan penumpang kereta api jarak jauh pada masa libur di Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bekasi, Cikarang dan beberapa stasiun lainnya di wilayah Daop 1 Jakarta pada hari ini mulai menunjukkan angka normal, yaitu total sekitar 25.200 penumpang.

Sekitar 11.600 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan layanan 31 KA yang beroperasi, sementara volume penumpang berangkat dari Stasiun Gambir sebanyak 8.000  penumpang dengan layanan 35 KA beroperasi.

Selebihnya keberangkatan dari Stasiun Jatinegara, Bekasi, Karawang, Cikarang, Jakarta Kota dan Cikampek. Secara total, okupansi keterisian tempat duduk dari pemberangkatan KA jarak jauh di area Daop 1 Jakarta pada hari ini mencapai 67,4 persen dari 37.390 seat tersedia.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut