Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Industri Otomotif Jadi Penopang Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Advertisement . Scroll to see content

Astra Prediksi Jual Beli Mobil Bekas Bangkit Tahun Depan, Ini Pemicunya

Jumat, 25 November 2022 - 14:36:00 WIB
Astra Prediksi Jual Beli Mobil Bekas Bangkit Tahun Depan, Ini Pemicunya
President Director PT Astra Digital Mobil, Naga Sujady (kiri), saat diwawancara wartawan di di Pos Blo Jakarta, Jumat (25/11/2022). (Foto: MPI/Iqbal Dwi Purnama)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Astra Digital Mobil memprediksi jual beli mobil bekas bakal bangkit di tahun depan. Hal itu, dipicu kelangkaan pasokan chip semi konduktor global yang berdampak pada produksi industri otomotif

President Director PT Astra Digital Mobil, Naga Sujady, mengatakan kelangkaan pasokan chip semi konduktor yang mempengaruhi produksi membuat indent atau pemesanan mobil baru menjadi lebih lama.

"Ini dapat menjadi peluang untuk sektor jual beli atau tukar tambah mobil bekas, karena memang ada kebutuhan. Daripada menunggu mobil baru agak lama, mereka mungkin beli mobil bekas dulu," kata Naga, saat diawancara di Pos Blo Jakarta, Jumat (25/11/2022).

Pada tahun ini, lanjutnya, jual beli mobil bekas mulai tumbuh sekitar 10 persen, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya ketika pandemi covid 19.

"Kalau kita lihat tahun ini secara penjualan di mobil bekas naik sekitar 10 persen," ujar Naga.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut