Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kisah Sukes Miliarder Mark Cuban, Pernah Jualan Kantong Sampah 
Advertisement . Scroll to see content

Awalnya Coba-coba Usaha Baju Branded Murah Modal Rp3 Juta, Kini Raup Omzet Miliaran Sebulan

Senin, 12 Juni 2023 - 06:43:00 WIB
Awalnya Coba-coba Usaha Baju Branded Murah Modal Rp3 Juta, Kini Raup Omzet Miliaran Sebulan
Owner Depok Branded Stocklots Esa Kurnia awalnya coba-coba usaha baju branded murah modal Rp3 juta, kini raup omzet miliaran sebulan. Foto: YouTube Depok Branded Stocklots
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Owner Depok Branded Stocklots Esa Kurnia sukses menjadi pengusaha awalnya karena coba-coba. Namun dengan kerja keras, dia berhasil mengantongi omzet hingga miliaran rupiah sebulan. 

Esa mengaku karena sulit mencari pekerjaan, akhirnya dia mencoba menjadi wirausaha. Dia mulai menekuni bisnis pada 2011, setelah sempat keluar dari salah satu bank swasta dan kesulitan mendapatkan pekerjaan. 

"Saya enggak hoki (mencari pekerjaan), enggak diterima, akhirnya buka lapangan kerjaan. Karena enggak ada kerjaan, iseng-iseng coba usaha," kata dia, dikutip dari YouTube Channel Ayu Catur. 

Usaha yang pertama dipilihnya adalah pakaian. Itu dilakukan lantaran dia memiliki kenalan di sebuah pabrik pembuat baju branded

"Awal bisnis ini dimulai dari perbincangan saya dengan salah satu kenalan yang bekerja di pabrik, kemudian teman saya tersebut menawarkan barangnya berupa baju branded kepada saya," ujar Esa. 

Akhirnya dengan modal Rp3 juta saat itu, dia langsung bersemangat dan membeli produk baju branded sisa ekspor tersebut. Esa kemudian mencoba keberuntungan dengan menjual dagangannya secara online, seperti Facebook, di mana saat itu masih sangat jarang menjual barang lewat media sosial. 

Namun siapa sangka, barang dagangannya laku dan banyak menarik minat masyarakat. Dia memasarkan produknya dengan model grosir atau istilahnya berjualan paket usaha.

Bisnisnya berjalan lancar hingga dia meraih kesuksesan di usia 21 tahun. Saat itu, dia sudah memiliki rumah, mobil dan motor gede. Namun perjalanan tak selalu mulus. 

Pada 2016, dia mengalami ujian. Esa pun terpaksa menjual rumah, mobil, motor, dan aset perusahaan, lalu mengontrak karena memiliki utang mencapai Rp350 juta. 

Meski demikian, dia berusaha bangkit dan kembali ke titik nol pada akhir 2018. Pada awal 2019, dia mulai usaha lagi, namun kembali dikhianati orang terdekatnya, yang menggelapkan uang hingga lebih dari Rp100 juta. 

Pengalaman sebelumnya membuatnya lebih tahan banting. Dia sekali lagi berhasil bangkit dan mengaudit timnya. Dengan tim baru, dia semangat untuk kembali berbisnis. Namun usahanya kembali diterpa pandemi pada 2020.

"Akhir 2020, baru titik balik lagi. Kita 2021 fokus online. ternyata penjualan online makin meningkat dengan pandemi, kita fokus online," ujarnya.  

Berkat kegigihannya, bisnisnya kian moncer. Bahkan, omzet tertinggi yang dihasilkannya nyaris mencapai Rp2 miliar sebulan atau tepatnya Rp1,8 miliar.

Selain itu, menurutnya modal bukanlah satu-satunya jalan untuk memulai bisnis, namun relasi adalah yang paling penting. Dia mengatakan, kisah suksesnya dalam berbisnis diraih dengan berpikiran positif, optimistis, dan jujur. 

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut