Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Breaking News: Dirut Bank BJB Yusuf Saadudin Meninggal Dunia
Advertisement . Scroll to see content

Bank BJB Kembangkan Desa Digital di 5 Daerah Jawa Barat

Rabu, 28 September 2022 - 09:08:00 WIB
Bank BJB Kembangkan Desa Digital di 5 Daerah Jawa Barat
PT Bank Pembangunan Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB) Wilayah III mengembangkan program desa digital di lima daerah Jawa Barat. (Foto: Fani Ferdiansyah)
Advertisement . Scroll to see content

"Kebutuhan masyarakat saat ini terkait transparansi kecepatan dan lain-lain terakomodir dalam digitalisasi. Harapannya desa digital dapat memberikan layanan untuk masyarakat dan pemberdayaan masyarakat itu sendiri," kata Lina Risnaeni Ahmad kepada MNC Portal Indonesia (MPI) Rabu (28/9/2022). 

Dia memaparkan transparansi yang dilakukan salah satu poinnya melalui integrasi sistem keuangan desa melalui internet banking. 

"Nanti dalam aktivitas kedinasan aparat desa ada percepatan, ada transparansi, ada pelaporan yang juga sangat cepat," ujar Lina. 

Program desa digital diakui Lina Risnaeni Ahmad juga berperan dalam mengatasi jaringan kantor layanan BJB yang masih terbatas. Sebab digitalisasi ini akan mendorong tumbuhnya agen-agen BJB Bisa dan agen Laku Pandai di daerah. 

"Sebetulnya kami bisa menambah jaringan kantor, namun itu hanya dari sisi layanannya saja. Sementara dengan digitalisasi, dari sisi pemberdayaan masyarakat juga bisa terkaver, masyarakat dapat beraktivitas penuh mudah lalu secara ekonomos ada fee dari BJB-nya tersebut," ungkap Lina. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut