Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo
Advertisement . Scroll to see content

BUMN Gelar Operasi Pasar, Erick Thohir: agar Harga Sembako Tetap Stabil

Minggu, 08 Januari 2023 - 10:38:00 WIB
BUMN Gelar Operasi Pasar, Erick Thohir: agar Harga Sembako Tetap Stabil
Menteri BUMN Erick Thohir. (Foto: Instagram Erick Thohir)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali gencar melakukan operasi pasar sembilan bahan pokok (sembako) di berbagai daerah. Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, hal ini dilakukan sebagai upaya agar harga sembako tetap stabil.

"Operasi pasar sembako terus kita dorong supaya harga kebutuhan pokok tidak bergejolak naik. Saya baru mendapatkan data bahwa harga pangan dunia naik 14 persen, itu tertinggi sepanjang sejarah. Artinya kita harus sama-sama mengintervensi dan mengatasi hal-hal seperti ini,” ujar Erick dalam keterangannya dikutip dari Antara, Minggu (8/1/2023). 

Erick menegaskan, operasi pasar ini merupakan bentuk respons cepat BUMN agar harga sembako stabil dan tidak bergejolak naik.

Sebelumnya, Erick mengungkapkan bahwa perusahaan pelat merah siap menjadi pembeli siaga (off taker) bahan pangan pokok dalam rangka mengantisipasi krisis tahun 2023. Namun, syaratnya adalah perlu disertai dengan penugasan yang jelas dari pemerintah terhadap BUMN pelaksana fungsi off taker itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut