Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia Jadi Basis Produksi, Suzuki Mulai Ekspor Fronx dan Satria ke Asia Tenggara
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.idMenteri Perdagangan (Mendag), Muhammad Lutfi, mengatakan nilai ekspor Agustus 2021 yang mencapai 21,42 miliar dolar Amerika Serikat (AS) ataub sekitar Rp305,034 triliun, mencetak rekor tertinggi dalam sejarah.

Hal itu, juga membuat neraca perdagangan Indonesia pada Agustus 2021 mengalami surplus 4,74 miliar dolar AS, yang juga tertinggi dalam 16 bulan terakhir atau selama pandemi Covid-19. 

“Surplus tersebut ditopang nilai ekspor bulanan yang mencapai 21,42 miliar dolar AS dan ini menjadi rekor tertinggi dalam sejarah,” ujar Lutfi, dalam konferensi pers Kinerja Perdagangan Agustus 2021 secara virtual, Jumat (17/9/2021).

Mendag menerangkan capaian ekspor Agustus 2021 ditopang oleh peningkatan ekspor produk manufaktur sebagai komoditas utama, tren peningkatan harga komoditas, dan peningkatan impor negara mitra dagang.

Adapun sektor manufaktur yang paling tinggi setiap bulannya, adalah produk kertas (HS48) sebesar 19,61 persen. Produk Kimia (HS 38) sebesar 17,10 persen dan kendaraan bermotor (HS 87) sebesar 16,16 persen.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut