Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies
Advertisement . Scroll to see content

Di-endorse Ganjar Pranowo-Sandiaga Uno, Omzet UMKM Bisa Melesat 95 Persen

Sabtu, 17 Desember 2022 - 22:41:00 WIB
Di-endorse Ganjar Pranowo-Sandiaga Uno, Omzet UMKM Bisa Melesat 95 Persen
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Sabtu (17/12/2022). (Foto: Dok. Kemenparekraf)
Advertisement . Scroll to see content

YOGYAKARTA, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang mendukung penuh para pelaku ekonomi kreatif. Menurutnya, dukungan yang diberikan, mulai dari pendampingan hingga permodalan usaha, termasuk endorse mampu meningkatkan omzet penjualan para pelaku ekonomi kreatif.

Hal tersebut disampaikan Sandiaga Uno merujuk riset yang dilakukannya beberapa waktu lalu.

"Riset terakhir, kalau di-endorse saya itu naik sekitar 30 persen omzetnya, kalau Pak Ganjar 65 persen," ujar Sandiaga Uno di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Sabtu (17/12/2022). 

Pernyataan Sandiaga disambut tawa lepas Ganjar Pranowo yang berdiri tepat di sampingnya. 

"Hahahaha," gelak Ganjar Pranowo sembari menepuk bahu Sandiaga Uno. 

"Sesuai dengan elektabilitas," timpal Sandiaga yang disambut gelak tawa seluruh peserta UMKM Days 2022.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut