Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : CEO Reddit Steve Huffman Resmi Jadi Miliarder usai 20 Tahun Bangun Perusahaan 
Advertisement . Scroll to see content

Duh, Google Pecat Ratusan Karyawan gegara AI

Rabu, 17 Januari 2024 - 08:17:00 WIB
Duh, Google Pecat Ratusan Karyawan gegara AI
perusahaan google PHK ratusan karyawan (ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Perusahaan raksasa Google memberhentikan ratusan karyawan di tim penjualan iklan milik Alphabet. Hal itu dilakukan pada Selasa (16/1/2024) waktu setempat.

Melansir Reuters pada Rabu (17/1/2024), langkah ini menjadi tanda bahwa PHK akan terus berlanjut di tahun ini. Hal itu dikarenakan perusahaan menerapkan sistem perangkat lunak berbasis kecerdasan intelijen atau AI untuk meringankan beban kerja.

Minggu lalu, Google juga telah mengatakan akan memberhentikan beberapa karyawan di unit Voice Assistant yang bertanggung jawab atas Pixel, Next dan Fitbit, serta tim augmented reality-nya.

Sebagai informasi, Google baru saja meluncurkan model AI Gemini untuk mengejar ketertinggalan dalam perlombaan AI dari MIcrosoft.pada bulan lalu.

Amazon juga mengatakan akan memberhentikan beberapa ratus karyawan dioperasi streaming dan studionya serta 500 pekerja di platform streaming videonya, Twitch.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut