Erick Thohir Bakal Bantu Tarik Investasi ke RI Melalui BUMN Senilai Rp127 Triliun
JAKARTA, iNews.id - Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan rencana untuk membantu menarik investasi ke Indonesia melalui kerja sama BUMN pada tahun 2023. Adapun, potensi investasi tersebut mencapai Rp127 triliun.
"Rencana kita akan coba bantu Menteri Investasi (Bahlil Lahadalia) dan Pak Luhut (Menko Kemaritiman dan Investasi) untuk masukin investasi yang kerja sama BUMN, kurang lebih Rp127 triliun," ujar Erick dikutip dari Antara, Kamis (19/1/2023).
Erick menjelaskan, potensi investasi itu terbagi dalam beberapa sektor, di antaranya sektor energi dan migas sebesar Rp33,8 triliun, pariwisata dan pendukung sebesar Rp21,5 triliun, jasa logistik sebesar Rp20,1 triliun, dan infrastruktur sebesar Rp20 triliun.
Kemudian, di sektor mineral dan batu bara sebesar Rp14,4 triliun, jasa keuangan sebesar Rp9 triliun, kesehatan sebesar Rp4 triliun, dan lainnya sebesar Rp4,5 triliun.
"Kita dorong (ini), supaya BUMN makin transparan," ucapnya.
Selain itu, Erick juga mengungkapkan keinginannya agar BUMN bisa menjadi pemain global. Bahkan, dia menargetkan akan ada 10 BUMN yang menjadi pemain global pada masa mendatang.
"Kita juga mau jadi global players (pemain global), kalau sekarang BUMN baru lima global players-nya. Kita mau targetkan mungkin bisa 10. Supaya kita jadi benteng ekonomi Indonesia," tuturnya.
Dia juga akan terus mendorong kolaborasi BUMN dengan pemain global. Selain mendukung BUMN go global, upaya tersebut juga diharapkan dapat turut menggerakkan ekonomi Indonesia.
Editor: Aditya Pratama