Erick Thohir Minta PLN dan PTBA Perpanjang Kontrak Suplai Batu Bara
Menurut dia, Kementerian ESDM telah meluncurkan Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) energi baru terbarukan yang harus diikuti oleh semua pihak.
Erick juga mengaku telah menghubungi direksi PT Pertamina (Persero), PTBA, dan PLN untuk memastikan adanya kerja sama yang berkesinambungan dalam mengatasi kelangkaan sumber daya tersebut. Rencananya, hari ini akan dilakukan rapat lanjutan antara pemerintah dan direksi ketiga BUMN tersebut.
"Jadi (Rabu) kita akan putuskan beberapa rapat lagi secara virtual karena kebetulan saya mengertilah kalau lagi lockdown (PLN) karena Covid tidak bisa diapa-apain, tetapi tujuan kita juga baik bahwa saya dan Pak Arifin (Menteri ESDM Arifin Tasrif) turun ingin melihat data secara detail shipping-nya, logistiknya itu letaknya di mana, kebutuhannya berapa," tutur Erick.
Editor: Jujuk Ernawati