Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BPK Selamatkan Uang Negara Rp69,21 Triliun, Terbesar di BUMN
Advertisement . Scroll to see content

Erick Thohir Ungkap BUMN Bakal Bangun Layanan Kesehatan Bertaraf Internasional di Bali

Kamis, 15 Juli 2021 - 21:30:00 WIB
Erick Thohir Ungkap BUMN Bakal Bangun Layanan Kesehatan Bertaraf Internasional di Bali
Menteri BUMN Erick Thohir ungkap BUMN akan bangun layanan kesehatan bertaraf internasional di Bali.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, BUMN akan membangun layanan kesehatan satu pintu atau one stop health services bertaraf internasional di Sanur, Bali. Langkah ini dilakukan demi mendukung ekosistem kesehatan Indonesia.

Erick menuturkan, BUMN juga membangun ekosistem kesehatan. Seperti yang disepakati sejak awal, kata dia, Indonesia harus sehat dulu, baru Indonesia bekerja, dan tumbuh.

"Karena itu, kita membangun one stop health services yang ada di Bali, di mana lahannya milik BUMN. Apalagi kalau kita melihat data-data untuk penyakit kanker, paru-paru kita masih salah satu tertinggi di dunia. Tingkat kematian kanker di Indonesia lebih tinggi dari dunia," kata Erick dalam seminar daring Investor Daily Summit 2021, dikutip dari Antara, Kamis (15/7/2021).

Dia ingin memastikan Indonesia memiliki ekosistem yang kuat dengan mengundang perusahaan-perusahaan, rumah sakit-rumah sakit internasional untuk menjalin kerja sama di Indonesia dan dengan BUMN. Namun dia belum mau mengungkapkan siapa saja yang telah diajak kerja sama terkait layanan kesehatan satu pintu tersebut.

"Saya tidak bisa bicara kita sudah tanda tangan dengan siapa, tapi nanti ada waktunya pasti pasar akan terlihat, Indonesia bisa," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut