Etihad Airways Buka Penerbangan Langsung Abu Dhabi-Bali, Berikut Jadwalnya
JAKARTA, iNews.id - Maskapai penerbangan asal Uni Emirat Arab (UEA), Etihad Airways resmi membuka rute penerbangan langsung dari Abu Dhabi ke Bali dan sebaliknya. Layanan baru ini beroperasi empat kali seminggu menggunakan Boeing 787-9 Dreamliner yang dilengkapi kursi Business Studios dan Economy Smart.
Kelas Bisnis terdapat 28 kursi, sedangkan kelas ekonomi memiliki 262 kursi. Adapun fasilitas yang ditawarkan maskapai asal UEA tersebut untuk masing-masing kelas dilengkapi dengan sistem hiburan E-Box Etihad, tenaga listrik di kursi, dan konektivitas Wi-Fi dalam penerbangan.
"Saya merasa terhormat disambut di pulau ini hari ini, dan bangga bisa membawa penerbangan penuh dalam perjalanan perdana kami ke Bali." ucap Chief Revenue and Commercial Officer Etihad, Arik De dalam keterangannya dikutip, Senin (1/7/2024).
Dia berharap dengan pembukaan rute penerbangan langsung ke Bali ini dapat meningkatkan jumlah wisatawan mancanegara, terutama dari negara-negara Timur Tengah, Eropa, dan sebagainya untuk mengunjungi Pulau Dewata.
"Kami sangat senang dapat menambahkan Bali ke dalam daftar destinasi yang kami layani langsung dari Abu Dhabi. Ini menjadi destinasi kedua kami di Indonesia, setelah Jakarta. Kami berharap dapat menghubungkan tamu-tamu kami dari Timur Tengah, Eropa, dan seluruh jaringan global kami dengan pulau tropis Indonesia," tuturnya.
Buka halaman berikutnya untuk mengetahui jadwal penerbangan Etihad Airways Abu Dhabi-Denpasar >>