Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komdigi Minta Google Hapus 8 Aplikasi Matel yang Sebar Data Debitur 
Advertisement . Scroll to see content

Fasilitas Kerja Nyaman, Ini 5 Perusahaan Pesaing Google

Minggu, 29 April 2018 - 19:09:00 WIB
Fasilitas Kerja Nyaman, Ini 5 Perusahaan Pesaing Google
Ilustrasi. (Foto: Engadget)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Google telah lama dinilai sebagai perusahaan terbaik dalam menyediakan fasilitas kerja bagi karyawan. Saat ini, banyak perusahaan yang mencoba hal semacam itu untuk menarik pekerja-pekerja bertalenta terbaik.

Sebab, generasi milenial yang mulai memasuki dunia kerja lebih tertarik dengan fasilitas-fasilitas yang ditawarkan dan merepresentasi anak muda. Berikut lima perusahaan yang memberikan fasilitas istimewa untuk para pekerjanya yang tidak kalah dari Google dikutip dari CNBC, Minggu (29/4/2018):

1. Facebook

Media sosial terbesar ini menawarkan rumah gratis dan layanan antar-jemput untuk pekerjanya sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya untuk bensin. Facebook terpilih sebagai tempat kerja terbaik versi Glasdoor, situs pencari kerja, pada 2018.

Pekerja mendapatkan makanan gratis tiga kali sehari dan stok makanan berlimpah, ruang kerja yang menyenangkan, acara sosial perusahaan, jam kerja yang fleksibel, dan asuransi kesehatan serta jiwa. Selain itu bagi pekerja wanita, Facebook menawarkan cuti hamil selama empat bulan juga penggantian biaya untuk mengasuh anak bagi pekerja yang telah berkeluarga.

Kemudian, Facebook memperbolehkan para pekerjanya untuk memilih smartphone dan software komputer kerjanya masing-masing. Hal ini dinilai bisa meningkatkan produktivitas para karyawan jika bekerja menggunakan perangkat yang nyaman digunakan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut