H-6 Idulfitri, Mendag: Harga Bahan Pokok Stabil dan Stok Aman
JAKARTA, iNews.id - Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi menyampaikan bahwa rata-rata harga barang kebutuhan pokok stabil dan stoknya aman. Terdapat beberapa harga bahan pokok yang naik seperti daging sapi hingga berbagai jenis cabai.
"Per tanggal 26 April 2022 atau H-6 Idulfitri, harga rata-rata nasional bahan pokok masih stabil dan stoknya terjaga dengan aman," ujar Lutfi dikutip, Rabu (27/4/2022).
Berikut daftar lengkap harga bahan pokok yang stabil, naik dan turun per Selasa (26/4/2022) atau H-6:
1. Harga Stabil
- Beras medium stabil di Rp10.400/kg
- Beras premium stabil di Rp12.500/kg
- Gula pasir stabil di Rp14.700/kg
- Telur stabil di Rp27.300/kg
- Minyak goreng kemasan sederhana stabil di Rp23.900/liter
2. Harga Naik
- Daging sapi naik Rp800 dari Rp135.400/kg menjadi Rp136.200/kg
- Daging ayam naik Rp500 dari Rp38.000/kg menjadi Rp38.500/kg
- Bawang Merah naik Rp600 dari Rp34.800/kg menjadi Rp35.400/kg
- Bawang Putih naik 0,61 persen di kisaran harga Rp30.900/kg sampai Rp33.000/kg menjadi Rp30.900/kg sampai Rp33.200/kg.
- Cabai merah keriting naik Rp900 dari Rp41.900/kg menjadi Rp42.800/kg
- Cabai merah besar naik Rp1.300 dari Rp44.000/kg menjadi Rp45.300/kg
- Cabai rawit merah naik Rp600 dari Rp47.800/kg menjadi Rp48.400/kg
- Kedelai naik Rp100 dari Rp13.900/kg menjadi Rp14.000/kg
- Tepung Terigu naik Rp100 dari Rp11.400/kg menjadi Rp11.500/kg