Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bos Mecimapro Diduga Gelapkan Investasi Konser TWICE Rp10 Miliar!
Advertisement . Scroll to see content

Hadapi Resesi Ekonomi, Dapatkan Reksa Dana Jadi Pilihan Investasi?

Senin, 24 Oktober 2022 - 17:34:00 WIB
Hadapi Resesi Ekonomi, Dapatkan Reksa Dana Jadi Pilihan Investasi?
Ikuti Webinar “Kemungkinan Resesi Global dan Dampaknya terhadap Investasi” yang diselenggarakan MNC Asset Management, pada 31 Oktober 2022. (Foto: dok iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Isu resesi global akan terjadi pada tahun 2023 belakangan sering kita dengar. Hal tersebut secara tidak langsung membuat masyarakat Indonesia merasa cemas menyambut tahun 2023.

Resesi ekonomi merupakan suatu kondisi perekonomian yang sedang memburuk pada suatu negara dengan cara melihat Produk Domestik Bruto (PDB) yang sedang negatif. Banyak dampak yang akan terjadi dari resesi ekonomi salah satunya adalah Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) besar-besaran karena perlambatan pertumbuhan ekonomi. 

Selain itu, daya beli masyarakat akan melemah karena ekonomi yang sulit sehingga masyarakat lebih selektif untuk mengguankan uangnya. Jika resesi global benar terjadi pada tahun 2023 nanti, akan banyak sektor yang dirugikan.
 
Ada beberapa cara untuk mempersiapkan kondisi keuangan untuk mengahadapi resesi. Salah satunya adalah dengan investasi. Investasi bisa dilakukan oleh siapa saja, semakin cepat melakukannya semakin bagus juga untuk kedepannya. 

Banyak instrumen investasi yang tersedia di Indonesia yaitu Emas, Saham, Deposito, Properti, dan Reksa Dana. Beberapa instrumen investasi tersebut memiliki keuntungan dan risiko yang berbeda-beda. 

Jika ingin berinvestasi dan tidak mempunyai banyak waktu, reksa dana bisa menjadi salah satu opsi investasi. Reksa dana memiliki beberapa pilihan, yaitu reksa dana pasar uang, pendapatan tetap, campuran, dan saham. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut