Holding BUMN Pertahanan Catat Pendapatan Rp15,97 Triliun di Tahun 2021
JAKARTA, iNews.id - Holding BUMN pertahanan yang tergabung dalam Defend Id mencatat pendapatan sebesar Rp15,97 triliun di tahun 2021. Pencapaian pendapatan tersebut seiring dikerjakannya kontrak baru.
Pemaparan pendapatan perusahaan ini disampaikan pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan yang diikuti PT Len Industri (Persero) selaku induk holding BUMN Pertahanan, PT Dahana, PT Pindad, PT PAL, dan PT Dirgantara Indonesia di Hotel Shangri-La, Jakarta (29/06/2022).
PT Len, PT DI, PT PAL, PT Pindad dan PT Dahana secara maraton melaporkan Kinerja Usaha Tahun Buku 2021 kepada KBUMN selaku pemegang saham Seri A dan PT Len Industri selaku pemegang saham Seri B di mana RUPS dipimpin oleh Bobby Rasyidin.
Secara umum, kelima anggota Defend Id tersebut mampu meraup kinerja positif dengan mencetak pendapatan usaha konsolidasi sebesar Rp15,97 triliun. EBITDA konsolidasi sebesar Rp1,49 triliun, laba tahun berjalan konsolidasi sebesar Rp36 miliar, dan jumlah aset konsolidasi sebesar Rp40,96 triliun.
"Holding BUMN Pertahanan, Defend Id, secara keseluruhan juga mampu meraup pundi-pundi kotrak baru sepanjang 2021 sebesar Rp23,47 triliun," kata Direktur Utama PT Len Industri, Bobby Rasyidin.