IHSG Dibuka Terbang Hari Ini di Level 7.263
Jumat, 08 November 2024 - 09:38:00 WIB
Sektor pendukung indeks datang dari bahan baku, infrastrukur, dan teknologi, diiringi sebagian besar sektor lainnya. Sementara yang turun hanya konsumer nonsiklikal dan siklikal.
Tiga saham yang memimpin top gainers antara lain PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) naik 11,25 persen ke Rp6.675, PT Golden Flower Tbk (POLU) menguat 10,70 persen ke Rp2.120, dan PT Bank Oke Indonesia Tbk (DNAR) melesat 10,27 persen ke Rp161.
Kemudian, saham yang menghuni top losers meliputi PT Arsy Buana Travelindo Tbk (HAJJ) melemah 9,52 persen ke Rp95, PT Jaya Swarasa Agung Tbk (TAYS) anjlok 9,23 persen ke Rp59, dan PT Victoria Insurance Tbk (VINS) merosot 8,55 persen ke Rp107.
Editor: Puti Aini Yasmin