IHSG Pekan Depan Diprediksi Bergerak Sideways, Ini 3 Pemicunya
"Ini seharusnya menjadi katalis yang cukup positif (bagi indeks)," ujar Chisty.
Sementara itu, analisis Phintraco Sekuritas menyampaikan indeks komposit berpotensi menguji support di level 6.750-6.760 pada perdagangan Senin (10/4/2023). Hal itu tampak dari indikator Stochastic RSI yang bergerak turun dari overbought area, didukung adanya indikasi deathcross dari indikator MACD.
Dari dalam negeri, ekonomi nasional masih cukup kondusif. Pelaku pasar akan menantikan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) per Maret 2023. Sedangkan sejumlah sentimen eksternal berupa data makro berpotensi membayangi IHSG, termasuk inflasi AS, China, dan Jerman yang akan dirilis minggu depan.
"Hal ini dipandang dapat menambah kecemasan pasar terhadap arah kebijakan suku bunga acuan global, dan potensi resesi," bunyi analisis Phintraco Sekuritas.
Editor: Jeanny Aipassa