Inflasi Juni 2022 Diperkirakan Lampaui 4 Persen, Imbas Peningkatan Harga Pangan
Kamis, 30 Juni 2022 - 18:01:00 WIB
David mengatakan, peningkatan inflasi pada bulan laporan juga dipengaruhi oleh pelemahan nilai tukar rupiah yang kemudian menyundut imported inflation. Namun begitu, David meyakini pengaruhnya masih sedikit.
Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumumkan data inflasi Juni pada Jumat (1/7/2022). Sepanjang periode Juni 2017-Mei 2022, Indonesia juga tidak pernah mencatatkan inflasi tahunan di atas 4 persen. Pada Mei 2022, inflasi tahunan hanya tercatat 3,55 persen.
Menurut BI, komoditas penyumbang inflasi masih didominasi bahan makanan dan bumbu-bumbuan seperti cabai merah, cabai rawit, bawang merah, telur ayam ras, tomat, kangkung, dan bayam.
Editor: Jeanny Aipassa