Ini 2 Solusi yang Ditawarkan Arsjad Rasjid untuk Akhiri Kisruh Kadin
Sebelumnya, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia mempertemukan Arsjad Rasjid dengan Anindya Bakrie dalam jamuan makan siang, Jumat (27/9/2024). Dia menyebut, keduanya sepakat untuk berdamai dan saling memaafkan satu sama lain.
"Hari ini saya bertemu dengan dua sahabat saya, Pak Arsjad sama Pak Anin. Keduanya sudah insaf untuk menjalankan organisasi yang baik," ucap Bahlil melalui akun Instagram @melangkahdaritimur.id.
Sementara itu, Ketua Umum Kadin versi Munaslub, Anindya Bakrie mengatakan, dirinya dan Arsjad sudah memperoleh solusi atas konflik yang terjadi. Dia akan tetap menjabat sebagai ketum Kadin 2024-2029 berdasarkan Munaslub 2024 sementara Arsjad disebutnya bersedia menduduki posisi Ketua Dewan Pertimbangan (Wantim) Kadin.
"Karena sudah diberikan amanah pada 14 September menjadi Ketua Umum, saya sangat terbuka apabila Pak Asyad mendampingi saya tentunya di Dewan Pertimbangan," ucap Anindya di Jakarta Selatan, Sabtu (28/9/2024).
Anindya mmengaku ingin segera membentuk struktur kepengurusan Kadin Indonesia yang baru dalam dua minggu ke depan. Kepengurusan tersebut juga akan memasukkan nama Arsjad dalam jajaran Wantim.
"Saya juga ingin tidak terlalu lama kalau boleh terlalu hangat-hangat ngomongin mengenai internal, karena dalam waktu dua minggu lagi akan terbentuk pengurus," tuturnya.
Editor: Aditya Pratama