Ini Kiat Dirut K-Vision dan MNC Vision Incar 3 Juta Pelanggan Prabayar di Akhir 2024
Jumat, 09 Agustus 2024 - 22:21:00 WIB
Senada, Direktur Subscribers, Management, Product Marketing & Operation K-Vision dan MNC Vision, Adita Widyansari mengatakan, perusahaan berkomitmen memberikan banyak inovasi agar tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Indonesia.
Salah satunya, MNC Vision dan K-Vision memperkuat saluran atau channel anak dan olahraga (sport) untuk seluruh keluarga Indonesia.
“Jadi dalam rangka tiga dekade ulang tahun MNC Vision dan K-Vision kita akan terus memberikan banyak inovasi supaya terus menjadi pilihan utama dari keluarga Indonesia,” ucap dia.
“Salah satunya kita akan memperkuat channel-channel anak, kemudian juga channel sport untuk seluruh keluarga Indonesia,” kata Adita.
Editor: Puti Aini Yasmin