Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi
Advertisement . Scroll to see content

InJourney Prediksi Perputaran Uang pada MotoGP Indonesia 2024 Naik Jadi Rp4,5 Triliun

Sabtu, 28 September 2024 - 18:00:00 WIB
InJourney Prediksi Perputaran Uang pada MotoGP Indonesia 2024 Naik Jadi Rp4,5 Triliun
Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono (kiri). (Foto: Suparjo Ramalan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memperkirakan nilai putaran uang dalam ajang MotoGP Indonesia 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), naik menjadi Rp4,5 triliun. Sebelumnya, dampak keekonomian di ajang serupa tahun lalu berada di angka Rp4,3 triliun.

Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono menuturkan, perputaran uang itu bakal berkosentrasi di Lombok, dan NTB secara umum. 

“Kita target Rp4,5 triliun economy impact untuk MotoGP ini, kita belajar dari yang sebelumnya-sebelumnya memang impact sekitar Rp4,3 triliun, tapi kali ini kita menargetkan sekitar Rp4,5 triliun dengan konsentrasi lebih di regional, di Lombok maupun NTB,” ujar Maya saat ditemui iNews.id di Lombok, Sabtu (28/9/2024).

Proyeksi nilai perputaran uang selama gelaran MotoGP tahun ini atau periode 27-29 September didorong oleh jumlah wisatawan mancanegara dan domestik. Maya meyakini, jumlah wisatwan mendorong naiknya perekonomian di NTB.

Ekspektasi InJourney bahwa angka pengunjung untuk gelaran balap motor bergensi dunia bisa menyentuh 110.000 orang. Prediksi ini termasuk warga negara asing yang berkunjung ke Lombok untuk menyaksikan MotoGP. 

“Dari sisi wisatawan internasional dan impek ekonomi yang dihasilkan untuk NTB, ini meningkat. Jadi memang ini ekspektasinya pengunjung pasti 110.000, tapi juga wisatawan internasionalnya meningkat,” kata dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut