Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menteri PU Akui Proyek Tol Gilimanuk-Mengwi Tak Menarik bagi Investor, Ini Alasannya
Advertisement . Scroll to see content

Investor Dubai Expo Gerak Cepat, Direktur: Siap Kunjungi KEK MNC Lido City Awal 2022

Senin, 15 November 2021 - 17:06:00 WIB
Investor Dubai Expo Gerak Cepat, Direktur: Siap Kunjungi KEK MNC Lido City Awal 2022
Investor Dubai Expo gerak cepat, Direktur MNC Land: siap kunjungi KEK MNC Lido City awal 2022. Foto: MNC Media
Advertisement . Scroll to see content

DUBAI, iNews.id - Direktur PT MNC Land Tbk Natalia Cecilia Tanudjaja mengatakan, sejumlah investor di Expo 2020 Dubai berkomitmen untuk melakukan site visit ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) MNC Lido City. Natalia menambahkan, kunjungan perdana dijadwalkan pada awal 2022 mendatang.

“Tentu ini diharapkan akan mengeskalasi program-program pemerintah yang dicanangkan dalam rencana strategis, khususnya bidang Pariwisata, yang menjadi tujuan kehadiran Indonesia di Expo 2020 Dubai,” kata Natalia, Minggu (14/11/2021).

Lebih lanjut Natalia mengatakan, kunjungan ini diharapkan dapat juga melengkapi mega-proyek KEK MNC Lido yang sudah dimulai. 

Sebelumnya, dalam rangka sambutan pembukaan Expo 2020 Dubai, Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengapresiasi dukungan pemerintah untuk percepatan pembangunan KEK MNC Lido City. Menurutnya, kebijakan pemerintah akan menjadi daya tarik tersendiri bagi investor karena mereka dapat menikmati berbagai insentif fiskal dan non-fiskal. 

“Sejalan dengan megaproyek KEK MNC Lido City yang sedang kami kembangkan, pemerintah Indonesia melalui Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) terus mendorong reformasi struktural untuk mengembangkan lingkungan bisnis yang lebih ramah untuk para investor asing dengan menciptakan one stop service center untuk menunjang layanan perizinan yang lebih cepat,” ucap Hary Tanoesoedibjo. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut