Istaka Karya Sudah Dipailitkan, 3 Proyek Ini Masih Dikerjakan
Hotel Luminor Signature adalah hotel bintang empat yang terdiri atas empat lantai dengan luas bangunan 11.100 meter persegi, dengan nilai konstruksi sebesar Rp104 miliar. Rencananya pembangunan Hotel Luminor dikerjakan selama 12 bulan, dibagi dalam dua tahap pekerjaan, di mana tahap awal adalah pekerjaan pondasi dan struktur, dan tahap selanjutnya adalah pekerjaan arsitektur.
Untuk proyek pembangunan jalan dan jembatan di Kota Kendari tidak dijelaskan secara spesifik oleh Yudi. Meski begitu, dari berbagai sumber pemberitaan mencatatkan, Istaka Karya menjadi BUMN yang menangani pengerjaan jalan kembar Kali Kadia, Jalan Z.A Sugianto-Jalan H.E.A Mokodompit.
Terkait proyek ini, Istaka sempat digugat Konsorsium Aktivis Pemerhati Investasi, Hutan, dan Lingkungan (KAPITAL) Sulawesi Tenggara. Mereka mendesak Wali Kota Kendari untuk segera mengenakan sanksi denda dan penghentian sementara atas pelaksanaan proyek tersebut. Perkaranya, pengerjaan jalan ini terindikasi adanya pelanggaran yang dilakukan Istaka Karya.
Sementara terkait pembangunan gedung PTSP Kota Brebes belum ada keterangan resmi. Hanya saja, dalam beberapa catatan media massa, Istaka memenangkan tender proyek pembangunan Kantor Pemerintahan Terpadu (KPT) di Brebes senilai Rp120 miliar.
Dalam pengerjaannya, Istaka bekerja sama dengan PT Chimarder 777. Sejak 2021 lalu, proyek tersebut juga sudah mulai dibangun (groundbreaking). Gedung KPT Brebes ini dibangun di atas lahan 5 hektare (ha) di Desa Pagejugan, Kecamatan Brebes.