Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadi Pusat Pertumbuhan Fintech, Indonesia Hadir dalam Konferensi Financial Technology di Hong Kong
Advertisement . Scroll to see content

Jack Ma akan Melepaskan Kendali di Ant Group

Minggu, 08 Januari 2023 - 23:04:00 WIB
Jack Ma akan Melepaskan Kendali di Ant Group
Jack Ma. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Miliarder Jack Ma akan melepaskan kendali di perusahaan financial technology (fintech) Ant Group. Hal itu terkait dengan perubahan regulasi.

Manajemen Ant Group menyatakan setelah perubahan regulasi, tidak ada lagi yang memiliki kendali secara keseluruhan di persusahaan itu.

Ant Group menjalankan Alipay, sistem pembayaran online utama di China, yang telah mengalahkan uang tunai, cek, dan kartu kredit.

Jack Ma, mantan guru bahasa Inggris yang mendirikan raksasa e-commerce Alibaba, secara langsung dan tidak langsung mengendalikan lebih dari 50 persen Ant Group.

Namun, setelah perubahan struktur tata kelola, dia akan mengendalikan lebih dari 6 persen, menurut pernyataan Ant Group.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut