Jokowi Resmikan 2 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Senilai Rp11,92 Triliun
ASAHAN, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan dua ruas bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), yaitu Jalan Tol ruas Indrapura-Kisaran Seksi 2 (Lima Puluh-Kisaran) dan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino. Nilai investasi pembangunan dua ruas tol tersebut senilai Rp11,92 triliun.
"Dan alhamdulillah pada siang hari ini telah selesai jalan Tol Bayung-Lencir ke Tempino Seksi 3 di Provinsi Jambi sepanjang 34 km, menghabiskan anggaran Rp5,6 triliun, sudah dibangun sejak 2 tahun lalu. Dan jadi bagian dari jalan Tol Trans Sumatera," ucap Jokowi dalam sambutannya di Gerbang Tol Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, Rabu (16/10/2024).
Adapun untuk pembangunan Jalan Tol Ruas Indrapura-Kisaran Seksi 2 dibangun sejak tahun 2018 dengan nilai investasi Rp6,32 triliun.
"Jalan tol sepanjang 47,75 km ini tediri dari 2 seksi, yaitu Seksi 1 Indrapura-Lima Puluh sepanjang 15,6 km dan seksi 2 limapuluh-kisaran 32,15 km," tuturnya.