KAI Luncurkan 3 Kereta Api Baru, Cek Harga Tiket dan Jadwalnya
Adapun, tarif KA Papandayan dibanderol Rp252.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp156.000 untuk kelas ekonomi. Tarif KA Pangandaran dibanderol Rp296.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp180.000 untuk kelas ekonomi. Sementara, untuk tarif KA Malabar keberangkatan pagi sebesar Rp420.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp240.000 untuk kelas ekonomi.
Didiek menuturkan, tarif tersebut merupakan tarif promo 20 persen yang berlaku hingga 31 Januari 2024.
Berikut jadwal keberangkatan KA Papandayan, KA Pangandaran, dan KA Malabar:
1. KA Papandayan
- Berangkat dari Stasiun Garut pukul 12.30 WIB, tiba di Stasiun Gambir pukul 17.45 WIB (berangkat dari Stasiun Bandung pukul 15.00 WIB)
- Berangkat dari Stasiun Gambir pukul 06.30 WIB, tiba di Stasiun Garut pukul 11.20 WIB (tiba di Stasiun Bandung pukul 09.15 WIB)
2. KA Pangandaran
- Berangkat dari Stasiun Banjar pukul 16.55 WIB, tiba di Stasiun Gambir pukul 00.49 WIB (berangkat dari Stasiun Bandung pukul 22.00 WIB).