Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Libur Nataru 2025, PLN Siapkan Mobile Charging untuk Kendaraan Listrik
Advertisement . Scroll to see content

KAI Siapkan 2.663 Kereta saat Libur Natal dan Tahun Baru

Jumat, 06 Desember 2024 - 14:15:00 WIB
KAI Siapkan 2.663 Kereta saat Libur Natal dan Tahun Baru
KAI menyiapkan 2.663 armada kereta api (KA) selama libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. (Foto: Dok. KAI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyiapkan 2.663 armada kereta api (KA) selama libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Fasilitas ini terdiri atas 474 unit kereta lokomotif, 99 Kereta Rel Diesel (KRD), 98 Kereta Rel Listrik (KRL) dan 20 unit LRT Jabodebek. 

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menuturkan, pihaknya juga menyiapkan 62 KA tambahan per harinya. Dimana, kapasitas angkut mencapai 198.948 tempat duduk.

Kereta tambahan sebanyak 62 per hari dengan kapasitas angkut 198.948 tempat duduk per hari,” ujar Anne dalam keterangannya, Jumat (6/12/2024). 

Selama periode Nataru 2024/2025, KAI juga menghadirkan KA New Generation hasil modifikasi dari Balai Yasa Manggarai. Hingga saat ini, perseroan mengoperasikan 12 kereta generasi pertama dan 60 kereta generasi kedua yang mulai dioperasikan pada 2024. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut