Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya
Advertisement . Scroll to see content

Kebijakan Pemerintah Indonesia Curi Perhatian IMF, Sandiaga Uno: Mereka Datang Justru Ingin Belajar

Minggu, 17 Juli 2022 - 20:23:00 WIB
Kebijakan Pemerintah Indonesia Curi Perhatian IMF, Sandiaga Uno: Mereka Datang Justru Ingin Belajar
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno (kanan), dan Menteri BUMN, Erick Thohir (kiri) saat mendampingi Managing Director IMF, Kristalina Georgieva, berkunjung ke Mal Sarinah, Minggu (17/7/2022). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kebijakan pemerintah Indonesia dalam menangani pandemi Covid-19 dan dampaknya terhadap perekonomian mencuri perhatian Dana Moneter Internasional atau International Monetary Fund (IMF). 

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga  Uno, hal ini yang melatarbelakangi kunjungan Managing Director IMF, Kristalina Georgieva. Sandiaga Uno bahkan mengklaim IMF ingin belajar dari Indonesia. 

Dia mengungkapkan, kebijakan yang ingin dipelajari IMF dari Indonesia antara lain kebijakan sosial dan program pemberdayaan UMKM. Menurutnya, upaya ini membuat IMF mencatatkan Indonesia sebagai negara yang berpeluang besar menjadi negara maju. 

"Mereka datang bukan dengan program kegiatan, justru ingin belajar apa yang telah kita lakukan dan Indonesia sudah dianggap ada dalam suatu pembangunan yang betul-betul menunjukan peluang besar, terutama soal UMKM dan kebijakan kita juga membantu masyarakat yang membutuhkan juga diapresiasi," ungkap Sandiaga Uno, saat ditemui di Sarinah Minggu (17/7/2022). 

Dia menjelaskan, IMF menaruh harapan pada kepemimpinan Indonesia dalam presidensi G20. Kepemimpinan itu diperlukan antara lain untuk mendorong para pemimpin negara G20 untuk mendukung langkah institusi-institusi yang memiliki kemampuan untuk membantu negara-negara yang sedang menghadapi krisis.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut