Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Billie Eilish Sindir Miliarder Pelit di Ajang Internasional, Netizen Angkat Topi!
Advertisement . Scroll to see content

Kekayaan Bos Tesla Elon Musk Naik Rp29 Triliun dalam Sepekan

Minggu, 12 Januari 2020 - 16:04:00 WIB
Kekayaan Bos Tesla Elon Musk Naik Rp29 Triliun dalam Sepekan
Founder & CEO Tesla, Elon Musk. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

SAN FRANSISCO, iNews.id - Elon Musk mungkin menjadi salah satu orang paling bahagia belakangan ini. Bagaimana tidak, kekayaan Founder & CEO Tesla itu melejit 2,1 miliar dolar AS atau Rp29 triliun hanya dalam waktu sepekan.

Dilansir Forbes, Minggu (12/1/2020), Musk menari saat peresmian pabrik perdana Tesla di Shanghai, China pekan ini. Diiringi musik buatan pacarnya yang juga penyanyi pop, miliarder nyentrik itu melepas blazer waktu menari.

Rasa bahagia Musk bisa jadi karena performa Tesla yang mengkilap. Pada kuartal IV-2019, Tesla mencetak rekor penjualan 112.000 unit mobil, di atas perkiraan analis. Penjualan tersebut berpotensi terus meningkat karena Tesla mengoperasikan pabrik di Negeri Tirai Bambu.

Pelaku pasar merespons positif atas bagusnya kinerja Tesla. Saham itu melesat 13 persen dalam sepekan. Alhasil, Musk yang memiliki hampir 22 persen saham Tesla 'kecipratan' dan membuatnya bertengger di posisi 34 orang terkaya di dunia dengan harta 30,2 miliar dolar AS.

Pada Selasa (7/1/2020), kapitalisasi pasar Tesla mencetak rekor senilai 83 miliar dolar AS, melampaui rekor yang dipegang Ford pada 1999 senilai 81 miliar dolar AS. Kenaikan saham Tesla membuat nilai pasar perusahaan mobil listrik itu kini setara dengan Ford dan General Motors (GM) digabungkan.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut