Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Otorita IKN Buka Lelang Proyek di Hunian ASN Senilai Rp5,5 Triliun
Advertisement . Scroll to see content

Kepala Bappenas soal Pemindahan ASN ke IKN: Mulai Oktober atau November

Jumat, 04 Oktober 2024 - 20:04:00 WIB
Kepala Bappenas soal Pemindahan ASN ke IKN: Mulai Oktober atau November
Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menyebut akan dilakukan skenario ulang penjadwalan pemindahan ASN ke IKN mulai bulan Oktober atau November. (Foto: Binti Mufarida)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa mengakui pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak sesuai dari jadwal yang telah disiapkan.

“Ya sebenarnya kita sudah terlambat, kalau menurut jadwal ya penyusunannya di master schedule pemindahan ASN kita sudah agak sedikit terlambat,” ucap Suharso saat ditemui di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Jumat (4/10/2024).

Sebelumnya, direncanakan pemindahan ASN ke IKN akan dilaksanakan pada September 2024. Namun, hingga awal bulan Oktober pemindahan belum juga terlaksana.

“Kita kan sebenarnya dalam rencana kita kan sudah mulai bulan Agustus, September, Oktober tapi memang ada keterlambatan,” kata dia. 

Suharso menuturkan, untuk mengejar keterlambatan itu, maka akan dilakukan skenario ulang penjadwalan pemindahan ASN ke IKN mulai bulan ini atau bulan depan yakni November. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut