Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya
Advertisement . Scroll to see content

KSP Dana Mukti Dorong Kemandirian Ekonomi Anggota lewat LPDB-KUMKM

Senin, 29 Januari 2024 - 12:16:00 WIB
KSP Dana Mukti Dorong Kemandirian Ekonomi Anggota lewat LPDB-KUMKM
KSP Dana Mukti berupaya membangun ekosistem usaha yang kondusif sehingga anggota yang merupakan pelaku UMKM bisa tumbuh dan berkembang bersama. (Foto: dok LPDB-KUMKM)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Semangat kebersamaan antaranggota terus digaungkan koperasi dari masa ke masa guna meraih kesejahteraan bersama. Jiwa kemandirian juga terus dibangun sebagai bukti koperasi merupakan sokoguru perekonomian bangsa. 

Tantangan yang tidak mudah namun tak mustahil dilakukan karena tujuan awal koperasi adalah meningkatkan kesejahteraan anggota.

Koperasi terus beradaptasi menyesuaikan perkembangan zaman dengan melakukan berbagai perubahan dan inovasi. 

Perubahan citra koperasi dari konvensional menjadi modern terlihat dari sisi pengelolaan usaha, pelayanan anggota, serta akses pembiayaan.

Selain itu, transformasi digital terus dikembangkan dari sisi kelembagaan, operasional, dan permodalan sehingga membentuk karakter koperasi yang semakin kuat dan bermartabat.

Demikian yang dilakukan oleh Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Dana Mukti di Provinsi Bali. Koperasi yang beralamatkan di Jalan Pulau Menjangan No. 28 Kelurahan Banyuning Kabupaten Buleleng Bali ini berupaya mendorong masyarakat setempat untuk berkoperasi. 

KSP Dana Mukti berupaya membangun ekosistem usaha yang kondusif sehingga anggota yang merupakan pelaku UMKM bisa tumbuh dan berkembang bersama koperasi.

Ketua KSP Dana Mukti I Ketut Suartika mengatakan, berbagai upaya perlu dilakukan untuk mengembangkan sektor koperasi dan UMKM di tanah air melalui pemberdayaan potensi dan peluang bisnis, sekaligus mencari solusi atas permasalahan dan tantangan yang dihadapi seperti permodalan, SDM, teknologi, pemasaran dan lain-lain.

“Melalui KSP Dana Mukti, kami berharap tercipta ekonomi yang berkelanjutan, mampu mengembangkan kekuatan ekonomi rakyat, serta mendorong pembangunan ekonomi nasional secara mandiri dan berkeadilan sosial. Selain itu, tercipta nilai kebersamaan, kesetiakawanan, dan kejujuran sebagai dasar perwujudan ekonomi nasional yang mampu bersaing di era global,” kata Suartika.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut